Final Leg Kedua Piala Indonesia, Persija dan PSM Persiapkan Ini!

06 Agustus 2019 02:00

GenPI.co— Laga tunda final leg kedua Piala Indonesia 2019 antara PSM Makassar vs Persija Jakarta digelar pada Selasa (6/8/2019), di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, mulai pukul 15.30 WIB.

Kapten PSM Wiljam Pluim  mengemukakan para pemain siap menghadapi Persija.

“Saya telah [melakukan] persiapan diri dengan baik, dan berlatih. Jadi semoga tidak ada halangan untuk laga besok [Selasa, 6 Agustus 2019],” kata Pluim, Senin (5/8/2019) dikutip Antara.

Baca juga:

Persija Minta Kendaraan Lapis Baja, Suporter PSM : Kasih Angkot!

Laga Final Leg 2 Piala Indonesia Lawan PSM, Persija Ajukan Syarat

Pelatih PSM Makassar Darije Kalezic mengemukakan para pemain PSM dalam kondisi siap tempur.

“Pluim sudah latihan. Intinya  tidak ada masalah,”kata Darije.

Sementara itu, Gelandang Persija Jakarta, Sandi Darma Sute bertekad mencatatkan sejarah baru untuk Macan Kemayoran.

“Tujuan kami datang ke sini [Makassar] hanya satu, untuk mengukir sejarah di Persija. Kami ingin meraih juara di sini,” ujar Sute dikutip situs Persija, Senin (5/8/2019).

Meski harus bermain di kandang lawan, Sute mengatakan tidak gentar.

“Seperti dikatakan pelatih kami selalu siap. Sementara soal tekanan semua tergantung pemain masing-masing bagaimana untuk menyikapinya. Sekali lagi kami siap menghadapi laga esok,”tutupnya.

Final leg ke-2 antara PSM vs Persija Jakarta seharusnya digelar Minggu (28/7/2019), kemudian diundur hingga Selasa (6/8/2019). Penundaan itu terjadi akibat bus official dan pemain Macan Kemayoran ditimpuki sekelompok orang. yang menyebabkan Ryuji Utomo serta Marko Simic terluka.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co