GenPI.co - Menko Polhukam Mahfud MD menceritakan kisah tragis terkait pinjaman online (pinjol) ilegal yang meresahkan masyarakat.
Mahfud bercerita, ada temannya yang berprofesi sebagai wartawan meminjam ke salah satu pinjol ilegal sebanyak Rp 1,2 juta.
Hal itu disampaikan Mahfud dalam webinar bertajuk "Pinjaman Online Legal atau Ilegal: Kebutuhan Masyarakat dan Penegakan Hukum” yang diselenggarakan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Jumat (11/02).
"Itu wartawan, ditagih terus sampai akhirnya besar sekali. Bunuh diri," ujar Mahfud.
Pinjol ilegal itu kata Mahfud bahkan terus menagih anggota keluarga almarhum.
Sedihnya, sang Ibu tak tahu bahwa yang menjadi penyebab anaknya bunuh diri ialah utang pinjol.
"Dibilang meninggal karena sakit, itu karena pinjol ilegal, datang kepada saya itu keluarganya," kata Mahfud.
Mahfud menjelaskan bahwa kasus serupa banyak terjadi di berbagai daerah.
Mahfud pun meyakini bahwa ada banyak korban lagi terkait pinjol ilegal.
"Pinjol ilegal itu betul, banyak sekali korbannya," ujar Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News