GenPI.co - Salah satu pusat perbelanjaan di Kota Depok, Dmall, menggelar layanan vaksinasi khusus dosis ketiga (booster) sejak Rabu (9/2/2022) hingga Jumat (11/2/2022).
Program vaksinasi tersebut merupakan kerjasama antara Dmall dengan Polsek Beji dan Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 Kemiri Muka.
Kegiatan itu diselenggarakan mulai pukul 09.00 hingga 14.00 WIB di lantai 3 Dmall.
Layanan tersebut tersedia untuk masyarakat umum secara gratis, mulai dari warga ber-KTP Depok, non Depok, hingga warga negara asing (WNA).
Berdasarkan pantauan GenPI.co, penyelenggaraan vaksinasi hari ketiga terpantau tak terlalu ramai.
Tak seperti dua kegiatan vaksinasi sebelumnya di Dmall, peserta kali ini terlihat sangat tertib dan tak menimbulkan kerumunan.
Mayoritas dari peserta sudah mendaftar secara daring, tetapi ada juga yang melakukan pendaftaran langsung atau luring di meja registrasi.
"Kami hanya menyediakan vaksin AstraZeneca dan Sinovac dalam kegiatan ini. Kuotanya untuk 500 orang per hari," ujar petugas vaksinasi Rodjudin kepada GenPI.co, Jumat (11/2/2022).
Sementara, salah satu peserta vaksinasi, Anin FH, mengaku sudah datang ke lokasi sejak pukul 08.00 WIB.
Anin juga mengaku sebenarnya sudah mendaftar untuk vaksinasi secara daring.
"Sudah daftar lewat link, tetapi saya ingin dapat nomor antrian awal saja agar bisa lebih cepat pulang," tutur dia.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News