GenPI.co - Wihara Dharma Bhakti di jalan Petak Sembilan, Glodok, Jakarta Barat terlihat banyak didatangi warga jelang perayaan Tahun Baru Imlek 2572 Khongzili.
Salah satunya Santoso Gunawan, pemeluk agama Khonghucu, yang tampak sumringah ketika keluar dari Wihara Dharma Bhakti.
Pada Tahun Macan Air ini, Santo mendoakan hal-hal baik akan senantiasa hadir di kehidupannya.
"Harapan aku, Covid-19 bisa segera hilang. Lalu, juga keberkahannya banyak," ujar Santo kepada GenPI.co, Senin (31/1/2022).
Pemuda asal Jakarta ini berharap, kehidupannya akan dipenuhi oleh hoki sepanjang tahun.
Dia juga bercerita, biasanya di momen-momen seperti ini, keluarga besar akan berkumpul.
"Makan malam bersama, dari dulu sampai sekarang begitu," jelasnya.
Meskipun demikian, dua tahun ini dirinya merasa ada sesuatu yang sedikit berkurang dalam menikmati momen-momen spesial itu.
Sebab, kondisi Covid-19 membuat tak semua keluarga bisa berkumpul.
"Pas hari H keluarga jadi sedikit yang datang, kebanyakan virtual," tutur dia.
Seperti diketahui, menjelang Hari Raya Imlek, umat Khonghucu mulai mendatangi Wihara Dharma Bhakti sejak pagi hari.
Mereka rata-rata datang bersama sanak keluarga untuk melakukan sembahyang bersama-sama di wihara tertua di Jakarta ini.
Umat Khonghucu yang datang ke wihara tampak mematuhi protokol kesehatan, seperti menjaga jarak dan memakai masker.
Perayaan Imlek yang berbarengan dengan menaiknya kasus Omicron membuat pihak wihara memberlakukan sejumlah pembatasan, seperti jumlah umat yang beribadah serta jam operasional wihara.(*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News