Aksi 'Bikin Alis’ Sepasang Kekasih Coreng Citra Taman Indonesia

10 Juli 2019 07:28

GenPI.co - Ulah sejoli  di Semarang, Jawa Tengah  baru-baru ini sungguh keterlaluan. Serasa dunia milik berdua, mereka bermesraan di tempat publik tanpa peduli  orang sekitar.  Aksi mereka pun direkam oleh netizen yang berada di kawasan itu. 

Video sejoli itu diunggah  @indokejadiansemarang di akun instagram-nya. Aksi kurang senonoh ini dilakukan di Taman Indonesia Kaya, sebuah ruang publik yang cukup ramai. Di salah satu sudut aula pertunjukkan, mereka tampak bermesraan.

Aksi mereka dianggap mencoreng citra pariwisata yang sedang dibangun Pemkot Semarang.

Dalam video tampak sang pemuda tiduran di pangkuan kekasihnya yang duduk membelakangi  video. Sesekali, kepala pemudi tampak menunduk, seperti mendekatkan wajahnya kepada pemuda yang sedang tiduran itu. Entah apa yang mereka lakukan. 


Baca juga:

Turis ini Kecewa Lantaran Pura Lempuyangan Tak Seperti di Foto 

Berbahaya bagi Anak, Forky Toy Story 4 Ditarik dari Peredaraan 

Disebut Minderan oleh Dubes Inggris, Trump Mengamuk di Twitter 

Dalam unggahan video itu , admin @infokejadiansemarang menulis, "Positive thinking wae (saja), mungkin lagi bikin alis biar simetris jadi harus ada gerakan lebih. Lokasi Taman Indonesia Kaya, iya seng mbien jenenge Taman KB. Hati-hati lur, tetep fokus lan waspada. 13.45 / 08.07.19. Wayah summer, cuacane panas awas menimbulkan gairah, eh gerah maksudnya". 

(Positif thingking saja, mungkin lagi bikin alis biar simetris jadi harus ada gerakan lebih. Lkasi Taman Indonesia Kaya, yang dinamai Taman KB. Hati-hati, saudara, tetap fokus dan waspada. 13.45 / 08.07.19. waktu summer, cuacanya panas awas menimbulkan gairah, eh gerah maksudnya)

Tak urung, ‘aksi bikin alis‘ ini mengundang komentar warganet. Mereka menyayangkan indahnya taman yang menelan dana pembagunan Rp 3,8 miliar dan sering digunakan untuk pentas seni dan budaya itu, dicoreng aksi mesum tersebut.

‘Aksi bikin alis’ ini juga mengundang sekurangnya 3.107 komentar dan sudah ditonton lebih dari 189 ribu kali. 

@endrojemsfood: “Positip thinking wae (saja) mungkin lagi butuh napas buatan sak ilat e (se-lidah-lidahnya),”

@bagasss-gas02: “The Power of sak Nggon Nggon (sembarangan tempat).”

@kusumaadisaputra: “Tolong bilangin orang ruanya, gua sewain kamar aja udh drpd disitu wkwkwk.”

Saat dikonfirmasi, Kepala Satpol PP Kota Semarang Fajar Purwoto mengaku akan menindak tegas jika ada orang yang tertangkap basah kembali melakukan aksi tak bermoral di tempat umum.

Pihaknya sebenarnya sudah melakukan patrol dan  memang sudah menempatkan tenaga bantuan di sana meski sudah ada tenaga pengamanan khusus. Kejadian itu membuat , Satpol PP akan semakin memperketat pengamanan  di taman seluas 5 Ha tersebut.

"Besok kita kembali cek lokasi, jangan sampai terulang kejadian itu. Apalagi lokasinya di pusat kota," tegasnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Paskalis Yuri Alfred

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co