Camat Ini Rela jadi Kusir Gerobak Kuda agar Wilayahnya Asri

05 Juli 2019 22:25

GenPI.co – Rasanya tidak ada camat di Indonesia  yang seperti Yoan Achril Babyonggo. Camat Tapa Kabupaten Bone Bolango ini berkeliling dengan gerobak yang dihela seekor kuda untuk mengajak warga membersihkan lingkungan.

Dengan mengendarai gerobak kuda, dia mengajak warganya untuk membersihkan sampah, mempercantik setiap sudut wilayah, dan menghidupkan kembali budaya Mohuyula atau gotong royong.

Baca juga:

Gorontalo Dorong Jalin Kerjasama Antardaerah Pasarkan Pariwisata

Kemenpar Latih Pemandu Selam di Gorontalo Utara

Bukan pertama kalinya Yoan turun langsung ke lapangan memberi contoh. Sebelumnya juga dia lakukan, saat menjadi Camat Suwawa di Bone Bolango, Provinsi Gorontalo. Ketika itu ia turun langsung membuka bajunya untuk membersihkan Danau Perintis yang penuh gulma dan enceng gondok hingga menjadi destinasi wisata keren.

Pria berusia 44 tahun ini, memiliki kedudukan di pemerintahan, dan juga penyandang gelar adat kebangsawanan Ti Madeta. Namun gelar itu bukan menjadi penghalang baginya untuk ikut memungut sampah, dan menyeruput kopi bersama masyarakatnya di pinggir jalan.

"Saat mengendarai gerobak kuda saya teringat bapu [kakek] saya, almarhum Rahman Babyonggo atau yang dikenal sebagai Teme Suri," kata Yoan.

Aksi Camat Tapa ini tidak tiba-tiba seperti ini, sebelum turun aksi dia memanfaatkan media sosial untuk mengumumkan, memotivasi dan membagi tugas kerja-kerja di lapangan.

Koordinasi ini membuahkan hasil, warga terutama kaum muda pun turun tangan bersama-sama aparat kecamatan dan kelurahan membersihan kawasan Tapa.

Tapa adalah kota tua yang masih menyimpan kekayaan budaya masa lalu, bangunan, struktur irigasi yang masih berfungsi hingga seni tradisi yang masih lestari.

Potensi budaya inilah yang membuat Yoan berniat sekali membangun wikayahnya sebagai destinasi wisata yang nyaman dikunjungi siapa pun yang ingin melancong.

Untuk itu Camat Yoan rela menjadi kusir gerobak kuda, atau memunguti sampah di pinggir jalan, semuanya dilakukan untuk membangun kebersamaan dan mendidik warganya untuk lebih baik.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
camat   yoan   gorontalo   kusir   gerobak   kuda   sampah  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co