Kilang Minyak Pertamina Terbakar, Pakar Desak Ahok Jadi Dirut

16 November 2021 12:50

GenPI.co - Pakar komunikasi dan politik meminta pemerintah mengangkat Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menjadi Direktur Utama (Dirut). 

Hal itu Emrus sampaikan untuk merespons kebakaran yang melanda tangki kilang minyak Pertamina Cilacap, Jawa Tengah. 

"Menurut hemat saya pemerintah sebaiknya memercayakan Basuki Tjahaja Purnama menjadi Dirut Pertamina," kata Emrus kepada GenPI.co, Selasa (16/11). 

BACA JUGA:  Habib Rizieq Memang Ditahan di Ruang Bawah Tanah, Tapi

Dengan begitu, Emrus mendesak Dirut Pertamina saat ini untuk mundur dari jabatannya. 

Tentu bukan tanpa alasan Emrus mendesak agar Dirut Pertamina mundur dari jabatannya. 

BACA JUGA:  Mayoritas Warga Asal Jawa Tak Setuju Jokowi Tiga Periode

Sebab, kata Emrus, Dirut Pertamina sudah tidak mampu mengatasi kebakaran yang berulang di Pertamina. 

"Sebagai tanggung jawab (terjadinya kebakaran, red), Dirut Pertamina mundur saja," kata Emrus. 

BACA JUGA:  Siti Zuhro Minta Praktik Pemilu Distortif Harus Dihentikan

Emrus mengatakan, peristiwa itu menambah deret kasus kebakaran di kilang minyak milik Pertamina. 

Adapun sepanjang 2021, kilang-kilang minyak milik Pertamina mengalami kebakaran sebanyak tiga kali.

Terbaru, kebakaran melanda tangki 36 T-102 yang berisi BBM jenis pertalite milik PT Pertamina Cilacap, Sabtu (13/11). (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co