SBY Sakit Kanker Prostat, Herzaky Beberkan Reaksi AHY Ini

02 November 2021 20:58

GenPI.co - Kepala Badan Komunikasi Strategis DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengakatan bahwa Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tak dampingi sang ayah.

Seperti diketahui, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) harus menjalani perawatan di Amerika Serikat karena menderita kanker prostat.

"Mas AHY hari ini masih ada di Jakarta dan tetap menjalankan tugas memimpin Partai," ujar Herzaky kepada GenPI.co, Selasa (2/11/2021).

BACA JUGA:  Pengamat Beber Peluang Prabowo Berpasangan dengan AHY di Pilpres

Di sisi lain, AHY berterimakasih kepada netizen atas doa yang diberikan untuk kesembuhan ayahnya.

"Atas nama keluarga besar Yudhoyono, saya mengucapkan terima kasih atas doa dan simpati atas kondisi kesehatan ayahanda kami tercinta," katanya.

BACA JUGA:  Suara Lantang Kubu KLB ke AHY : Ini Jihad Politik Moeldoko!

Dirinya juga berikhtiar agar pengobatan Presiden ke-6 berjalan lancar, sehingga SBY bisa kembali pulih seperti sedia kala.

Sebelumnya, staf pribadi Presiden RI Ke-6 Ossy Dermawan membenarkan bahwa SBY dalam waktu dekat akan melakukan medical check-up dan treatment di luar negeri.

BACA JUGA:  Pendiri Demokrat Jawab Kubu AHY : Sekalipun Langit Runtuh

"Sesuai dengan diagnosa dari Tim Dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat. Akan tetapu, kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan awal," ujarnya.

Sesuai dengan etika dan tata krama yang dianut SBY, Ossy mengatakan bahwa Presiden ke-6 tersebut sudah memberi kabar kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk melaporkan rencana berobat ke luar negeri.

"Presiden Jokowi memberikan respons yang baik dan menyampaikan bahwa satu-dua anggota Tim Dokter Kepresidenan akan mendampingi dalam pengobatan tersebut," terang dia.(*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Luthfi Khairul Fikri Reporter: Panji

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co