Gibran Tanggapi Santai Akun Instagram Pemkot Solo Diretas

10 Oktober 2021 02:20

GenPI.co - Wali Kota Solo Gibran Rakabuming menanggapi santai akun Instagram milik Pemkot Solo diretas oleh orang yang tak bertanggung jawab.

Putra sulung Presiden Jokowi itu tidak memilih lapor ke polisi, tapi lebih melapor kepada pihak Facebook yang menjadi induk perusahaan Instagram.

Akun Instagram itu diretas beberapa kali sejak Jumat (8/10) sore. Bahkan, hingga Sabtu (9/10) sore akun tersebut masih dinonaktifkan untuk pengamanan lebih lanjut.

BACA JUGA:  Warning Buat Gerindra, Prabowo Bisa Disalip Ganjar Pranowo

Gibran Rakabuming Raka juga sudah menginstruksikan stafnya untuk melakukan penguatan password atau kata kunci dengan cara sering mengubahnya.

"Itu email-nya juga diubah saja sekalian," kata Gibran di Solo, Minggu (9/1).

BACA JUGA:  Luna Maya Kaget Ditanya Pernah Main Mobil Goyang, Auww

Gibran menilai kejadian tersebut tidak perlu menyikapinya secara berlebihan.

"Ngopo dilaporke polisi (kenapa dilaporkan polisi). Biasalah, nanti sehari, 2 hari sudah balik lagi," katanya.

BACA JUGA:  Zoya Amirin Beber Rahasia Kepuasan Istri, Sekali Sentuh Melayang

Gibran mengatakan email dari akun tersebut diganti oleh seseorang sehingga admin resmi tidak dapat login.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanan tersebut," katanya.

Sementara itu, selama tidak dapat diakses oleh petugas admin resmi, sejumlah video meme tampak diunggah di akun tersebut.

Meski demikian, kata Gibran Rakabuming, saat ini akun tersebut belum dapat diakses karena sedang dalam pengamanan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Cahaya

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co