Kenalkan Budaya Jawa ke Balita, Sekolah di Wonosobo Lakukan Ini

20 Juni 2019 16:00

GenPI.co— Untuk meningkatkan kecintaan pada daerah, dinilai perlu untuk mengenalkan dan menanamkan nilai-nilai luhur budaya pada anak sejak balita.

Pendidik TK Agape di RM Sari Rasa Wonosobo, Jawa Tengah, mengenalkan budaya Jawa sejak anak duduk di taman kanak-kanak.

Hal itu terlihat dalam acara kelulusan sekolah TK Agape. Puluhan siswa dan orang tua hadir mengenakan baju adat khas Jawa. 

Ada yang mengenakan kebaya lengkap dengan sanggul, dan beskap. Bahkan, pembawa acara juga menggunakan bahasa Jawa.

Baca juga:

Pemprov DKI Jakarta Angkat Cagar Budaya Taman Benyamin Suaeb

Festival Sriwijaya Sajikan Keragaman Budaya Palembang

Kelulusan TK universal Agape Wonosobo ini unik dan berbeda karena menggunakan tema adat Jawa dengan tema "Mungkasi Pasinaon Kanthi Manis Hamurwani Mbabaring Samukawis Ingkang Enggal".

"Dalam balutan budaya Jawa, acara ini disusun untuk lebih mengenalkan dan menanamkan nilai-nilai luhur budaya, terutama budaya jawa sejak dini, sehingga mampu terpatri dan terus hidup dalam proses anak menjalani pendidikan lanjutnya,” kata Benyamin, Pengelola Agape, Rabu (19/6).

Selain itu, ujarnya, diharapkan agar anak-anak yang lulus lebih mandiri, dan peduli sesame.

Agape adalah sebuah lembaga pendidikan PAUD, TK dan SD di Wonosobo yang berada dibawah naungan Yayasan Mata Air.

Dalam acara itu hadir mewakili Disdikpora Kecamatan Wonosobo, Eko Murdijanti sebagai penilik sekolah PAUD yang mengapresiasi apa yang sudah dilaksanakan oleh Agape. 

Sementara itu, Kepala Sekolah TK Agape, Edwin Sukastyaningrum menyebut bahwa wisuda menjadi agenda rutin dan dalam upaya menciptakan branding lembaga pendidikan yang ia kelola. 

Selain itu, beberapa tema-tema unik yang ada di tiap wisuda dapat menjadi stimulus bagi orang tua untuk bisa lebih kreatif dan inovatif dalam pendampingan anak.

“Prioritasnya adalah kami berupaya untuk membantu menyadarkan para orang tua akan pentingnya hak anak terkait pendidikan dengan pendekatan yang berbeda,” pungkas Edwin.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
balita   budaya   jawa   tk agape   wisuda  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co