PermataBrave Permudah Penyadang Disabilitas Dapatkan Pekerjaan

12 September 2021 23:20

GenPI.co - Head of Corporate Affairs PermataBank Richele Maramis mengatakan, pihaknya mempersiapkan penyandang disabilitas untuk terjun memasuki lapangan pekerjaan.

Oleh sebab itu, PermataBank hadir melalui PermataBrave 2021 Berdaya #DenganHati. Program tersebut menjalin kerja sama dengan Thisable dan Precious One serta beberapa mitra lainnya.

“PermataBRAVE 2021 lebih kepada job readiness,” kata Richele dalam konferensi pers virtual peluncuran PermataBRAVE 2021 Berdaya #DenganHati, Jumat (10/9/2021).

BACA JUGA:  Atlet Disabilitas Ternyata Punya Lebih Semangat Membara

Melalui program tersebut peserta akan dipersiapkan untuk masuk lapangan kerja.

Mereka akan mendapatkan edukasi, empowerment dan enhancement dan peserta akan punya lebih banyak kesempatan meningkatkan ilmu untuk berkembang secara berkelanjutan.

BACA JUGA:  PermataBank All Out Gencarkan Edukasi Keuangan

Richele Maramis mengatakan dalam pilar education, PermataBRAVE 2021 akan memberikan pelatihan bagi yang peserta yang ingin melanjutkan karier di sektor formal.

Pelatihan yang akan diberikan meliputi telesales, hospitality, dan barista.

BACA JUGA:  Angkie Yudistia Beri Akses Disabilitas untuk Raih Pekerjaan, Cek!

Sementara itu, pada pilar empowerment, bersama Thisable dan Precious One peserta akan melancarkan program pemberdayaan dengan fokus kewirausahaan.

Bagi yang ingin membangun usaha sendiri, Richele menjelaskan peserta akan mendapatkan bimbingan dari mitra terkait.

“Peserta juga memiliki kesempatan untuk mendapat pekerjaan di tempat-tempat yang tengah membuka peluang. Kami akan salurkan,” lanjut Richele.

Pada pilar enhancement, PermataBRAVE bersama berbagai mitra yang terlibat dalam kegiatan ini akan memberikan dukungan dalam bentuk alat bantu untuk menunjang produktivitas penyandang disabilitas yang membutuhkan. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina Reporter: Mia Kamila

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co