Mudik Lebaran 2019 Lancar, Angka Kecelakaan Menurun Drastis

03 Juni 2019 18:41

GenPI.co— Jumlah kecelakaan saat arus mudik Lebaran tahun ini menurun drastis yaitu turun 59%.

Kementerian Perhubungan merilis di rentang H-7 hingga H-3 saat mudik Lebaran 2019, jumlah kecelakaan yang terjadi saat mudik sebanyak 284 kejadian. Korban meninggal sebanyak 61 orang.

Sementara pada kurun waktu yang sama saat mudik Lebaran 2018, jumlah kecelakaan sebanyak 703 kejadian. Korban meninggal sebanyak 148 orang.

Baca juga:

Ini Jalur Jalan yang Diminati Pemudik Mobil Pribadi dan Motor

5 Kiat Nyaman Saat Mudik Naik Kereta Api

Djoko Setijowarno, Ketua Advokasi dan Kemasyarakatan Masyarakat Transportasi Indonesia (MTI) mengemukakan banyaknya personel kepolisian yang bertugas mengamankan arus mudik, mempengaruhi tingkat kehati-hatian pemudik saat mengendarai mobil dan motornya.

“Banyak polisi, jadi lebih berhati-hati,” kata Djoko, Senin (3/6).

Mudik Lebaran tahun ini juga relatif lancar, termasuk saat puncaknya pada 31 Mei dan 1 Juni 2019.

Djoko mengatakan tidak adanya kemacetan yang berarti khususnya di lintasan Tol Trans Jawa, mengingat keberangkatan pemudik tidak menumpuk di tanggal tertentu.

“Lebih merata [pemudik tersebar berangkat ke kampung halaman, mengingat cuti bersama pada 30 Mei hingga 9 Juni 2019]," kata Djoko.


Tonton juga video ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina
mudik   lebaran   mobil   motor   kecelakaan   trans jawa   trans sumatera   tol  

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co