Pendaftaran Tes PPPK, Penjelasan BKN Langsung Buat Honorer Plong

19 Juli 2021 07:20

GenPI.co - Pendaftaran untuk menjadi peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) 2021 telah dibuka sejak 30 Juni 2021.

Namun, sejumlah masalah dihadapi para guru honorer.

Pasalnya, sejumlah guru honorer di sekolah induk gagal mendaftar seleksi PPPK 2021, karena formasinya hilang di portal SSCASN BKN.

BACA JUGA:  Kesulitan Daftar Seleksi PPPK 2021, Mendadak Honorer Sebut SBY

Namun mereka kini bisa bernapas lega, setelah ada pernyataan terbaru Badan Kepegawaian Negara (BKN).

BKN menerapkan kebijakan, yaitu membuka kembali formasi yang sempat dikunci oleh Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek).

BACA JUGA:  Pentolan Guru Honorer Ungkap Masalah Ini di Pendaftaran Tes PPPK

"Mulai tadi malam kami turunkan status para pelamar PPPK guru induk yang tadinya sudah submit posisinya kembali ke awal. Jadi mereka bisa melakukan pendaftaran kembali untuk memilih formasi di sekolah induknya," kata Deputi Bidang Sistem Informasi BKN Suharmen kepada JPNN.com, Minggu (18/7/2021).

Dengan begitu, jelasnya, para pelamar yang bisa mendaftar kembali khusus guru honorer di sekolah induk.

BACA JUGA:  Perjuangkan Nasib Guru Honorer di Tes PPPK, PGRI Sampaikan 5 Poin

Artinya, guru honorer induk yang tadinya mendaftar di sekolahnya sesuai formasi yang disiapkan, tetapi tidak bisa mendaftar karena formasinya sudah diisi guru honorer dari sekolah lain yang tidak ada formasinya, kini bisa memilih formasi tersebut kembali.

"Jadi walaupun mereka sudah mendaftar di sekolah lain, mereka bisa mendaftar ulang di sekolah induk, agar ketentuan dalam PermenPAN-RB Nomor 28 Tahun 2021 pasal 29a sampai c terpenuhi," kata Suharmen.

Konsekuensi dari reset ini, kata Suharmen, pendaftaran akan diperpanjang sampai 26 Juli dari jadwal sebelumnya 22 Juli 2021.

Suharmen berharap, para guru honorer di sekolah induk yang tertolak sistem SSCASN ketika memilih formasi di sekolahnya, bisa melakukan reset.

"Prinsipnya jangan sampai ada pelamar yang tidak mendapatkan haknya. Jadi silakan periksa akun masing-masing apakah ada tombol reset-nya," bebernya. (*/JPNN)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Linda Teti Cordina

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co