GenPI.co - Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengajak seluruh masyarakat Indonesia mentaati aturan penerapan PPKM Darurat untuk mengurangi aktivitas di luar rumah dalam menekan penyebaran Covid-19.
"Memang mengurangi kontak erat adalah satu hal yang sangat penting untuk kita laksanakan pada pelaksanaan PPKM Darurat sehingga akan mengurangi kasus aktif setiap hari," ujar Panglima TNI dalam keterangannya di Yogyakarta, Kamis (8/7/202!).
Dia menegaskan bahwa pelaksanaan PPKM darurat adalah untuk mengurangi mobilitas masyarakat, sehingga diharapkan bisa berjalan dengan baik.
"Mudah-mudahan upaya kita untuk menghindari kasus positif karena kontak erat yang terus meningkat bisa dilaksanakan dengan baik dan terus menghimbau masyarakat untuk menghindari kontak erat," ungkap Hadi.
Selain diminta ikuti aturan PPKM Darurat, mantan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) itu berharap, seluruh masyarakat selalu mendukung percepatan vaksinasi nasional.
"Mudah-mudahan ke depan kita akan ditugaskan untuk melaksanakan vaksinasi 2 juta per hari akan bisa terlaksana," tuturnya.(ant)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News