Sever PPDB Down, Orang Tua Calon Siswa Kebingungan

15 Juni 2021 18:36

GenPI.co - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Provinsi Kalimantan Barat yang dilakukan secara daring untuk tingkat SMA terpaksa ditunda karena server mengalami masalah teknis.

Orang tua calon siswa pun kebingungan karena waktu pendaftaran hanya sebentar, yakni pada 15-22 Juni 2021.

Kepala Bidang SMA Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Barat Fatmawati mengatakan seharusnya memang PPDB yang secara daring mulai dibuka pada Selasa (15/6) ini.

BACA JUGA:  Emak-emak Teriak, PPDB Jalur Zonasi Tingkat RW Diskriminatif

“Tapi setelah tiga kali uji coba belum bisa dilakukan karena server down akibat banyak diakses calon pendaftar,” katanya di Pontianak, Selasa (15/6).

Fatmawati mengatakan dari pantauan di server ada sekitar 12 ribu yang melakukan akses pendaftaran.

BACA JUGA:  Aturan Baru PPDB 2021, Surat Domisili Diganti Menjadi KK

“Kami sedang melakukan perbaikan server, pendaftaran kami undur sampai besok. Semoga hari ini bisa diperbaiki,” ucapnya.

Fatmawati mengatakan proses PPDB secara daring ini akan diperpanjang dari 16 sampai 23 Juni mendatang.

BACA JUGA:  Sistem Bermasalah, Pengumuman PPDB di Sumut Terkendala

Keputusan ini juga telah disampaikan ke Ombudsman serta diumumkan melalui web PPDB.

“Kami akan menggunakan empat server. Sebelumnya tiga server, tapi ternyata tidak mencukupi,” ujarnya.

Salah seorang orang tua calon siswa Rita mengatakan dirinya tidak bisa mengakses web PPDB saat akan login.

“Kami juga bingung, waktu pendaftaran sangat sempit dari 15 sampai 22 Juni saja. Saya harap bisa segera diatasi,” paparnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERPOPULER

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co